Metode Secant : Pengertian, Algoritma dan Source Code Matlab
Pengertian Metode Secant
Metode Secant merupakan modifikasi metode Newton-Raphson. Pada metode Newton-Raphson, pada setiap proses iterasinya memerlukan perhitungan nilai dua buah fungsi, yakni f(xn) dan f’(xn). Apabila kedua fungsi tersebut tidak rumit, metode tersebut mungkin sangat baik mengingat kekonvergenannya. Akan tetapi, tidak semua fungsi dapat diturunkan dengan mudah, terutama fungsi-fungsi yang rumit.
Sedangkan metode Secant hanya memerlukan satu fungsi saja yaitu f(xn), yang jika pemrogramannya dilakukan dengan benar, maka nilainya dapat diperoleh dari iterasi sebelumnya f(xn-1). Sehingga metode Secant akan memerlukan waktu yang lebih sedikit untuk tiap iterasinya dari pada metode Newton.
Algoritma Metode Secant
1. Definisikan fungsi F(x)
2. Definisikan torelansi error (e) dan iterasi maksimum (n)
3. Masukkan dua nilai pendekatan awal yang di antaranya terdapat akar yaitu x0 dan x1,sebaiknya gunakan metode tabel atau grafis untuk menjamin titik pendakatannya adalah titik pendekatan yang konvergensinya pada akar persamaan yang diharapkan.
4. Hitung F(x0) dan F(x1) sebagai y0 dan y1
5. Untuk iterasi I = 1 s/d n atau |F(xn)|
Xn+1 = Xn – Yn (Xn – Xn-1 / Yn – Yn-1)
6.Akar persamaan adalah nilai x yang terakhir.
Pengaplikasian Metode secant dengan Program Matlab
Contoh soal :
Carilah akar persamaan 114.94253*x^2-1.31705*x^3-4.36522*(10^(-3))*x^4-4.72276*10^4 dengan X0=20, X1=30 dan E=0.0000001!
E=0.0000001;
x0=input ('Masukkan X0 :
');%X0=20
x1=input ('Masukkan X1 :
');%X1=30
f=inline('114.94253*x^2-1.31705*x^3-4.36522*(10^(-3))*x^4-4.72276*10^4');
i=1;
disp('______________________________');
disp(' i xi f(xi)
');
disp('______________________________');
while
abs(f(x1))>=E
x2=x1-f(x1)*(x1-x0)/(f(x1)-f(x0));
disp(sprintf('%3.0f %12.6f %12.6f %12.6f\n',i,x2,f(x2)));
x0=x1;
x1=x2;
i=i+1;
end
disp('______________________________');
setelah program dijalankan maka akan menghasilkan output sebagai berikut :
Maka akar dari persamaan 114.94253*x^2-1.31705*x^3-4.36522*(10^(-3))*x^4-4.72276*10^4 adalah 24.225214 yang terdapat pada iterasi ke-4
Cukup sekian pembahasan kali ini, semoga bisa membantu teman-teman semua. Sampai jumpa di pembahasan-pembahasan selanjutnya...metode newton raphson matlab,
metode biseksi matlab,
metode secant dengan matlab,
program matlab metode secant,
0 Response to "Metode Secant : Pengertian, Algoritma dan Source Code Matlab"
Post a Comment