Menghitung Hari, Berikut Jadwal Pengumuman Formasi CPNS ASN PPPK 2021


Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo mengatakan, pihaknya segera mengumumkan komposisi kebutuhan rekruitmen aparatur sipil negara (ASN) 2021. Pengumuman formasi untuk seleksi CPNS itu rencananya disampaikan akhir Maret ini. "Akhir maret kami akan mengumumkan (komposisi kebutuhan) kementerian berapa yang membutuhkan, lalu untuk posisi apa saja, guru yang dibutuhkan apa saja, tenaga penyuluh apa saja," ujar Tjahjo dalam rilis video kepada wartawan pada Rabu (17/3/2021).


Dia mengatakan, total ASN yang dibutuhkan pada tahun ini sebanyak 1,3 juta orang. Khusus untuk formasi guru, Tjahjo menyebut, pemerintah akan mengevaluasi lebih lanjut kebutuhan di daerah maupun Kementerian Agama. Sebelumnya, Tjahjo mengatakan bahwa kebutuhan 1,3 juta ASN untuk 2021 meliputi satu juta guru pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) melalui skema yang menjadi program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).


Rekrutmen satu juta guru PPPK ini akan diadakan di semua pemerintahan daerah. Kemudian, kebutuhan lain datang dari pemda, yakni 189.000 ASN. Selain itu, sisa kebutuhan ASN lainnya yang berasal dari instansi pemerintah pusat.



0 Response to "Menghitung Hari, Berikut Jadwal Pengumuman Formasi CPNS ASN PPPK 2021"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel